TIPS MEMBUAT PRESENTASI LEBIH MENARIK DENGAN LINK TAMPLATE PPT TERBAIK
Introductions
Presentasi merupakan suatu tindakan yang kita lakukan untuk menyampaikan suatu hal ( ilmu, informasi maupun produk) kepada audience. Presentasi yang baik mampu menatik perhatian pendengar dan mampu dipahami oleh pendengar. Namun sering kali, saat membuat presentasi, kita menulis presentasi terlalu panjang dan penuh dengan naskah. Selain itu dapat juga masalah pada cara pembawaan kita yang menyebabkan audience tidak memperhatikan kita. Berikut ini aku ingin memberikan tips untuk membuat presentasi menjadi lebih menarik.
Gunakan Desain Yang Menarik
Use your imagination!!. Untuk membuat presentasi yang menarik, tidak perlu takut untuk bereksperimen pada hal yang baru. Selain naskah yang panjang, kamu dapat menggantinya dengan animasi, gambar atau bahkan video.
John Medina pernah mengatakan :
Jika saya hanya mendengarkan suatu informasi, maka saya hanya akan mengingat 10 % sisanya dalam jangka waktu 3 hari. Tapi jika saya menambahkan gambar pada informasi tersebutm saya mampu mengingat 65% dari informasi itu dalam waktu 3 hari
Untuk design presentasi yang menarik, kalian juga dapat mendownload template dari link dibawah.
Free Google Slides themes and Powerpoint templates | Slidesgo
Best Free PowerPoint Templates & Google Slides Themes · SlidesCarnival
Jangan terlalu banyak kata - kata
Terkadang kita selalu ingin untuk memberitahukan kecerdasan kita kepada para pendengar, sehingga banyak sekali naskah yang kita tuliskan pada presentasi tersebut. Yeah well, we know you smart tho but i dont care,,, still im confuse right now. Sadarkah kamu, semakin banyak informasi yang kamu berikan, semakin banyak pertanyaan yang muncul, dan semakin sulit bagi pendengar untuk menemukan benang merahnya.
Tips dari aku, sebaiknya sebelum membuat presentasi, kalian baca terlebih dahulu, kemudian dengan cermat kalian mencari bagian mana yang menjadi kunci dari kalimat tersebut.
Kalian tahu, banyak naskah yang fenomenal justru terdiri dari sedikit kalimat. Contohnya saja naskah proklamasi. Bahkan Jhon F Kennedy hanya berpidato selama 15 menit!. Kuasai materi dan hanya tuliskan benang merahnya saja.
Gunakan aturan 10, 20,30.
Okay jadi apa maksud dari angka - angka tersebut? Aturan 10, 20, 30 merupakan aturan yang diterapkan di negeri sakura, Jepang oleh seorang bernama Guy Kawasaki. Lalu apa artinya?
- Ukuran font harus jelas dan besar!, gunakan ukuran font 30
- Dibawakan dalam 20 menit
- Jangan terlalu banyak slide, cukup 10 slides
See? gampang dan mudah kan!
Kuasai Panggung
Deep down didalam hati semua orang pasti ada seekor ayam kecil yang selalu berkata " langit akan jatuh! langit akan jatuh!". Ayam kecil ini selalu membesar- besarkan rasa kekhawatiran kita sehingga menyebabkan kita hilang kendali. Don't worry.. It's okay, it's normal!!. Lalu gimana mengatasinya? First tarik nafas yang panjang dan hitung selama 10 detik. Saat kamu terfokus pada nafas, kamu akan lupa dengan keteganganmu
Second, okay no one give a d*mn. See saat kamu membawakan materi, mereka hanya perduli tentang isi presentasimu, they dont care about others things!. jadi kamu jangan terlalu panik dengan bajumu atau hal- hal minor lainnya yang kurang berkaitan.
Third, gunakan suaramu untuk menekankan hal mana yang penting. Kalau kamu membawakan materi dengan datar - datar saja. Pendengar akan bosan dan akan tertidur. You dont want to catch a zzz right?
Forth, surprise!. Ajahn bram sering memberikan beberapa lawakan konyol saat memberikan wejangan. Saat orang - orang mulai mengantuk ia akan menggunakan suaranya dan menciptakan suara seperti ledakan. Atau jika tidak ingin memberikan kejutan dengan cara ini, kalian juga dapat meniru Bill Gates yang menyatakan " Okay, jadi saat ini kita akan membahas materi tentang malaria, untuk itu hari ini saya membawakan nyamuknya, supaya kita bisa merasakan bersama"
Komentar
Posting Komentar
Diskusi yuk